Sunday, February 9, 2020

Contoh Proposal Studi LPDP


LPDP (Lembaga Pengelola Dana Pendidikan) adalah sebuah lembaga yang dibentuk oleh tiga kementerian: Kementerian Keuangan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, serta Kementerian Agama. Lembaga ini didirikan dalam rangka menyongsong dan merealisasikan  aspirasi "Indonesia Emas 2045", seratus tahun kemerdekaan Indonesia. Langkah yang ditempuh yakni dengan mempersiapkan pemimpin dan professional masa depan serta mendorong inovasi demi terwujudnya Indonesia yang sejahtera, demokratis, serta berkeadilan.

Untuk mencapai tujuan tersebut, LPDP menyelenggarakan program beasiswa magister/ doktoral untuk putra-putri terbaik Indonesia baik ke dalam maupun luar negeri, pendanaan riset komersial/implementatif untuk mendorong inovasi, serta rehabilitasi fasilitas pendidikan yang rusak karena bencana alam.
Dalam kesempatan kali ini, saya akan membagikan proposal studi saya yang telah diterima. Perlu diketahui sebelumnya, saya mendaftar beasiswa LPDP 2019 Batch 1 (setelah wisuda sarjana di akhir tahun 2018), dan dinyatakan lolos sebagai awardee afirmasi Prasejahtera Berprestasi, untuk tujuan luar negeri (Inggris). Adapun saat post ini ditulis, saya sedang mengikuti program PB (Pengayaan Bahasa) LPDP di ITB.
NOTE: untuk mendaftar beasiswa ini, bisa melalui tautan ini.




No comments:

Post a Comment